Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC

| |
Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC - Tutorial ini bisa anda praktikkan jika anda mengalami masalah seperti tidak bisa membuka file-file penting yang berada di SDCard (khususnya file APK) karena file manager hilang, merasa kurang instant jika ingin menginstall APK Android yg ada di komputer harus memindah APK nya ke SDCard, tidak bisa menyimpan APK lagi karena SDCard anda penuh, dan lain sebagainya.

Sejak saya menanamkan custom ROM PAC Man Jelly Bean 4.3 di Xperia Mini saya, mulanya tidak ada yang perlu dipermasalahkan. Custom ROM yang satu ini merupakan custom ROM yang amazing dikarenakan ROM ini memiliki seluruh fitur yang dimiliki oleh Paranoid, AOKP dan juga CyanogenMod. Tidak hanya performance yang saya peroleh (baca Cara Menambah RAM dan Kinerja Android) namun dari segi UI, custom ROM ini juga sudah bagus. Semua fitur theming tinggal memilih sesuai yang kita kehendaki tanpa perlu instalasi manual, navigasinya juga sudah ditata rapih tanpa menyulitkan penggunanya.

Hampir dua bulan ini saya memakai custom ROM PAC Man hingga pada akhirnya kemarin saya putuskan untuk merubahnya ke Official ROM ICS saja karena saya tidak terlalu memerlukan tampilan untuk saat ini. Selain itu juga performa PAC Man ini menurun setelah saya melakukan kesalahan pada waktu ber-eksperimen memindahkan aplikasi Android ke SDCard dengan Mounts2SD.

Disini saya temui satu permasalahan. Saya kebingungan untuk meng-install aplikasi-aplikasi yang saya miliki karena Official ROM yang terpasang sudah bebas bloatware, file manager bawaan dihilangkan.

Sebetulnya ada beberapa opsi yang bisa saya pilih, diantaranya :
  • Mengirim app file manager yang tersimpan di komputer melalui Bluetooth
  • Meminta file manager dari teman melalui Bluetooth
  • Install aplikasi Android via Recovery Mode
  • Menginstall aplikasi Android menggunakan ADB (Android Debug Bridge)
Tapi selain langkah-langkah diatas, ada satu cara yang lebih simple untuk dilakukan yakni dengan menggunakan Android Injector (Windows). Bagi saya cara ini cara yang paling cepat dan instant dibanding harus ribet pairing dengan Bluetooth lawan atau membuat file ZIP untuk meng-install aplikasi Android.

Perhatikan steps berikut ini,

Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC
  • Pertama, pastikan driver smartphone Android anda telah di install di komputer anda. Selain itu, aktifkan USB Debugging Mode pada Android anda. Android Injector bisa bekerja pada MTP Mode
  • Download Android Injector melalui website resminya, http://www.harmonyhollow.net/android_injector.shtml lalu install. Kurang lebih tampilan Android Injector seperti berikut ini,

Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC
  • Untuk menginstall APK ke device anda, pilih tombol Select file(s) lalu arahkan ke APK yang ingin anda install
Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC

Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC
  • Setelah APK anda terdeteksi oleh Android Injector, langkah selanjutnya sambung ponsel anda ke komputer melalui kabel data USB, tunggu hingga komputer anda selesai membacanya
Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC
  • Tekan Install to device untuk meng-install. Proses ini mungkin hanya memakan waktu beberapa detik saja, tergantung ukuran APK yang anda install
Cara Install Aplikasi APK Android Dengan Bantuan PC
  • Aplikasi APK yang anda install akan langsung masuk ke daftar app Android anda jika proses nya berjalan dengan lancar
Instant sekali bukan? Semoga bermanfaat bagi anda yang mengalami masalah seperti tidak bisa membuka file-file penting yang berada di SDCard (khususnya file APK) karena file manager hilang, merasa kurang instant jika ingin menginstall APK Android yg ada di komputer harus memindah APK nya ke SDCard, tidak bisa menyimpan APK lagi karena SDCard anda penuh, dan lain sebagainya.

Baca bagian daftar isi untuk tutorial menarik lainnya atau masuk ke page Curhat Android untuk bertanya / berdiskusi soal android atau masuk ke page Request Android untuk request Tutorial ataupun Review.

Related Posts by Categories

0 comments:

Post a Comment